Deskripsi Perusahaan
Perusahaan kami sudah bergerak sejak tahun 2003, dalam bidang Depo Kontainer, Cuci Isotank, Sewa dan Modifikasi.
Industri : Logistik
Ukuran Perusahaan : 11 – 50 Pekerja
Gaji :
Negosiasi
Level Pekerjaan :
Junior / Entry Level
Pendidikan :
Diploma/D1/D2/D3, Sarjana / S1
Tipe Pekerjaan :
Purna Waktu / Full Time
PT. Karya Gemilang Selatan, bergerak di logistik dalam bidang depo kontainer, iso tank, sewa menyewa dan modifikasi. Kami sudah bergerak dari tahun 2003.
Kami mencari Staf Administrasi / Petugas Loket yang berdedikasi dan terorganisir untuk bergabung dengan tim kami. Posisi ini bertanggung jawab untuk mengelola berbagai tugas administratif serta memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan.
Tanggung Jawab Pekerjaan :
Membuat laporan harian depo kontainer dan melaporkan kembali kepada user dan customer.
Memproses transaksi bongkar atau muat kontainer.
Membalas dan menjawab email dari customer mengenai masalah atau kendala.
Melakukan inventory check di lapangan.
Keahlian :
Kemampuan menggunakan microsoft excel, word, powerpoint dan outlook (serta Google Sheets).
Kemampuan bekerja sama dengan tim.
Kemampuan berbahasa inggris (nilai tambah).
Kualifikasi :
Pendidikan minimal D3/S1, di bidang administrasi atau berhubungan.
Pengalaman 1 tahun bekerja di bidang administrasi. Lulusan baru silahkan mencoba.
Memiliki kemampuan berbahasa asing (nilai tambah).
Waktu Bekerja :
Jam 07:00 – 15:00 sore, Jam 15:00 – 23:00, Jam 23:00 – 07:00